Pascasunat Jagoan, Ini Jadwal Perawatan yang Harus Anda Tahu dan Rekomendasi Klinik Sunat KBP Berkualitas

Bagi sebagian orang, sunat (khitan) merupakan salah satu prosedur penting dalam tahap tumbuh kembang anak laki-laki. Tidak hanya dari segi kebersihan ataupun aspek medis, tetapi juga dari nilai budaya dan bahkan spiritual.
Tak heran banyak orang tua yang ingin jagoan kesayangan mereka menjalani prosedur ini, sehingga wajar untuk mencari tahu berbagai informasi seputar sunat. Termasuk yang terkait dengan perawatan pascasunat.
Dengan mengetahui perawatan pascasunat yang tepat beserta jadwal-jadwalnya, penyembuhan/pemulihan setelah tindakan sunat pada jagoan pun bisa berjalan optimal. Oleh karena itu, yuk simak penjelasannya dalam artikel berikut, lengkap rekomendasi klinik sunat KBP bagi Anda yang berdomisili di Kota Baru Parahyangan dan sekitarnya!
Hal yang Harus Diperhatikan terkait Pascasunat Jagoan

Agar masa pemulihan pascasunat jagoan dapat berjalan lancar dan optimal, berikut beberapa hal yang harus Anda perhatikan:
- Kebersihan luka. Pastikan agar area sunat tetap kering dan selalu bersih.
- Ikuti jadwal pemberian obat sesuai yang diresepkan dan dianjurkan oleh dokter.
- Pantau luka setiap hari. Jika terdapat tanda-tanda infeksi, seperti pendarahan, bengkak berlebihan, bernanah, dan lain-lain, segera konsultasikan ke dokter.
- Hindari pantangan. Tidak hanya pantangan makanan dan minuman (jika ada), tetapi juga pantangan aktivitas fisik, seperti berlari, melompat, bermain bola, dan lain sebagainya.
- Perhatikan jenis pakaian yang dikenakan. Usahakan untuk memakaikan anak celana yang longgar atau celana khusus sunat agar luka tidak tertekan. Hindari celana berbahan kasar.
Jadwal Perawatan Pascasunat Jagoan

Perawatan pascasunat bertujuan mencegah infeksi, mempercepat penyembuhan, sekaligus menjaga kenyamanan anak selama masa pemulihan berlangsung.
Berikut beberapa jadwal perawatan pascasunat untuk jagoan yang umum direkomendasikan oleh dokter, khususnya dalam 1-7 hari pertama pascasunat:
Jadwal Minum Obat (Jika Diresepkan Dokter)
Anda bisa mengikuti jadwal tertentu jika memang ada obat yang diresepkan oleh dokter untuk jagoan. Namun, umumnya aturan obat sunat diberikan sebelum atau sesudah makan. Bisa berupa:
- Obat nyeri (paracetamol/ibuprofen), biasanya diberikan 8-12 jam pascasunat atau pada malam harinya.
- Antibiotik, tergantung jenisnya. Khusus untuk obat ini, jagoan wajib menghabiskannya, meskipun luka sudah tampak membaik.
Sebagai catatan, jangan memberikan obat tambahan kepada jagoan di luar anjuran dokter atau tanpa konsultasi terlebih dahulu.
Jadwal Ganti Popok (Untuk Bayi dan Balita)
Popok pada bayi maupun balita yang sedang dalam masa pemulihan pascasunat harus selalu diganti secara rutin agar luka cepat kering dan lekas sembuh. Setidaknya 2-3 jam sekali atau setiap kali mereka selesai buang air kecil/besar.
Mengganti popok sesering mungkin sepanjang hari sangat penting dalam beberapa hari pertama pascasunat. Hal ini bertujuan untuk mencegah infeksi, sekaligus memastikan area yang telah disunat tetap dalam keadaan bersih dan tidak lembap. Jadi, jangan sampai Anda menunggu popok terlalu penuh karena bisa memicu iritasi atau infeksi.
Jadwal Pemberian Antiseptik
Pemberian produk antiseptik, seperti cairan, salep, spray, dan lain sejenisnya umumnya juga dianjurkan saat masa pemulihan. Misalnya, Anda bisa menggunakan povidone iodine sebanyak tiga kali sehari. Caranya, diamkan terlebih dahulu selama 5 menit dan kemudian dihapus dengan kasa kering.
Jadwal Ganti Celana Sunat
Celana sunat (biasanya untuk anak-anak) adalah celana khusus yang direkomendasikan untuk dikenakan saat menjalani masa pemulihan. Celana ini harus diganti setiap hari guna mencegah infeksi, iritasi, dan bau tidak sedap. Selain itu, penggantian yang rutin juga dapat membantu area luka tetap higienis.
Selain celana sunat, biasanya dokter juga merekomendasikan penggunaan celana biasa yang longgar atau bahkan sarung. Setidaknya selama 2-3 hari setelah tindakan sunat dilakukan.
Rekomendasi Klinik Sunat KBP Berkualitas untuk Jagoan
Untuk Anda yang tinggal di sekitaran Kota Baru Parahyangan, Bandung, Anda bisa memercayakan urusan sunat jagoan kepada klinik sunat KBP Circum by Mutiara Cikutra.
Ini adalah klinik sunat berkualitas yang telah terdaftar resmi dan berizin Kementerian Kesehatan. Selain itu, klinik sunat KBP Circum by Mutiara Cikutra juga didukung oleh tenaga medis profesional serta peralatan-peralatan berteknologi canggih.
Di sini tersedia berbagai layanan sunat dengan metode modern yang prosesnya cepat, aman, dan minim rasa sakit. Jadi, yuk, kunjungi klinik sunat KBP Circum by Mutiara Cikutra sekarang juga!
Referensi:






