Sunat Bayi, Perlindungan Seumur Hidup yang Dimulai Sejak Dini

Sunat Bayi, Perlindungan Seumur Hidup yang Dimulai Sejak Dini

Sunat Bayi, Perlindungan Seumur Hidup yang Dimulai Sejak Dini

sunat anak
Sumber : Envanto

Dalam beberapa dekade terakhir, sunat bayi telah menjadi pilihan ideal bagi banyak orang tua yang menginginkan perlindungan seumur hidup sejak dini untuk jagoan kecil mereka.

Sesuai namanya, sunat bayi adalah prosedur sunat atau khitan yang dilakukan ketika seorang laki-laki masih bayi. Sementara itu, sunat sendiri merupakan prosedur medis berupa tindakan bedah minor untuk mengangkat/memotong sebagian atau seluruh kulup, yaitu kulit yang menutupi kepala penis.

Sunat bayi dianggap sebagai langkah preventif untuk menghindari berbagai penyakit di kemudian hari. Prosedur ini diyakini dapat memberikan dampak positif jangka panjang terhadap kesehatan si kecil sejak dini. Mengapa demikian? Berikut penjelasannya. Yuk, simak!

Mengapa Sunat Bayi Lebih Disarankan?

sunat anak
Sumber : Envanto

Pada dasarnya, prosedur sunat dapat dijalani oleh laki-laki hampir di segala usia. Baik saat masih bayi, anak-anak, remaja, atau bahkan ketika sudah beranjak dewasa. Namun, memang benar adanya bahwa sunat bayi lebih disarankan untuk dilakukan.

Sebab, sunat saat masih bayi dianggap lebih aman dan efektif. Bahkan hal ini juga pernah diuji dalam sebuah studi yang dimuat Iranian Red Crescent Medical Journal (IRCMJ). Tulisan tentang hasil penelitian tersebut berjudul “At What Age Range Should Children Be Circumcised?”.

Dari tiga kelompok usia yang diuji coba, sunat pada bayi dengan kategori usia di bawah satu tahun menunjukkan hasil yang lebih aman dan minim risiko. Khususnya dari risiko komplikasi akibat anestesi. Hasil ini jauh lebih baik dibanding dua grup usia lainnya, yaitu grup usia 1-7 tahun serta grup usia di atas 7 tahun.

Selain aman dan minim risiko, alasan lain mengapa sunat saat bayi lebih disarankan, yaitu karena proses pemulihannya yang lebih cepat. Adapun hal ini bisa disebabkan oleh beberapa faktor, antara lain:

  • Aktivitas fisik masih minim. Berbeda dengan usia aktif, seperti anak-anak, remaja, atau orang dewasa, bayi cenderung masih sangat minim gerakan maupun aktivitas. Hal ini membuat masa pemulihan pascasunat pun menjadi lebih cepat lantaran tidak banyak gangguan yang dapat terjadi.
  • Jaringan kulit bayi lebih cepat beregenerasi. Dibandingkan orang dewasa, kulit bayi masih sangat lembut. Masa pertumbuhan pada usia tersebut juga sedang pesat-pesatnya. Jadi, wajar jika regenerasi sel pun lebih cepat—yang memicu pemulihan luka yang lebih cepat pula.
  • Tidak ereksi. Bayi tidak mengalami ereksi, sedangkan pada usia remaja dan dewasa, hal ini seringnya tidak bisa dihindari. Akibatnya, dapat terjadi ketegangan pada luka yang bisa memicu keterlambatan proses penyembuhan pascasunat.

Manfaat Jangka Panjang Sunat Bayi untuk Kesehatan Reproduksi

sunat bayi
Sumber : Envanto

Tidak hanya minim risiko dan cepat pulih, sunat saat bayi nyatanya juga memiliki manfaat jangka panjang untuk kesehatan reproduksi. Bahkan hal ini dapat Anda jadikan sebagai langkah efektif sejak dini untuk perlindungan seumur hidup sang jagoan.

Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa manfaat jangka panjang sunat bayi dari segi medis atau kesehatan:

  • Menurunkan risiko kanker penis.
  • Menurunkan risiko ISK alias infeksi saluran kemih.
  • Melindungi diri dari berbagai gangguan penis, seperti fimosis, parafimosis, balanitis, dan lain-lain.
  • Mencegah risiko terjangkit berbagai penyakit menular seksual (PMS) di masa mendatang, seperti HIV, HPV, sifilis, herpes genital, dan lain sejenisnya.
  • Secara umum dapat membantu meningkatkan kebersihan area genital dan kesehatan reproduksi. Sebab, sunat tidak hanya dapat mengurangi aroma tidak sedap dan iritasi, tetapi juga dapat mencegah berbagai risiko infeksi bakteri, jamur, maupun virus.

Pentingnya Sunat Bayi di Tempat Berkualitas untuk Perlindungan Kesehatan Seumur Hidup

Menjalani prosedur sunat saat bayi memang dianggap lebih baik serta memiliki manfaat kesehatan jangka panjang. Namun, Anda perlu paham bahwa semua hal tersebut tentunya hanya akan tercapai jika Anda memilih tempat sunat berkualitas nan tepercaya.

Pasalnya, tempat sunat yang resmi dan profesional pastinya akan menerapkan standar kesehatan maupun standar kebersihan yang sesuai dengan aturan. Alhasil, sunat pun bisa dilakukan dengan aman dan minim risiko.

Nah, salah satu tempat sunat tepercaya yang bisa Anda andalkan adalah Circum by Mutiara Cikutra. Ini adalah klinik sunat resmi yang telah memiliki izin Kementerian Kesehatan.

Circum by Mutiara Cikutra didukung oleh tenaga medis profesional, tempat yang nyaman, lingkungan ramah anak, serta penggunaan berbagai metode sunat modern berteknologi tinggi.

Jadi, tunggu apa lagi? Yuk, kunjungi Circum by Mutiara Cikutra dan dapatkan perlindungan kesehatan seumur hidup melalui sunat berkualitas untuk jagoan kesayangan Anda!

 

Referensi:

https://circum.id/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *