Mantri sunat bayi Bandung

Mantri sunat bayi Bandung

Ditinjau oleh: Khanza Prascintya : 30 Oktober 2023

Circum.id, Bandung – Mantri Sunat bayi Bandung Khitan atau sunat merupakan hal yang wajib dilakukan oleh orang tua muslim terhadap anak laki-laki mereka. Dalam islam sendiri, sejarah perintah tentang sunat pertama kali turun pada masa Nabi Ibrahim As. Perintah mengenai kewajiban khitan ini pada umumnya bertujuan untuk menjaga kesehatan dan kebersihan. Juga untuk menjaga syiar syariat islam, terutama tentang bersuci.

Sunat yang berarti memotong ujung alat kelamin anak laki-laki bertujuan agar kotoran tidak menumpuk dan benar-benar bersih sebagai syarat sah thaharah.

Di Indonesia sendiri, saat ini sunat bukan lagi menjadi syiar untuk agama islam saja, namun sudah melebur menjadi budaya. Sehingga, para non muslim di Indonesia juga melaksanakan sunat ini. Lantas kapan sebaiknya sunat dilaksanakan?

Usia anak di sunat

Sebenarnya, tidak ada patokan khusus yang mengharuskan kapan anak harus disunat, karena di Indonesia sendiri, banyak perbedaan mengenai usia anak untuk disunat sesuai dengan budaya dan kebiasaan masyarakat sekitar. Rata-rata masyarakat Indonesia melakukan sunat pada anak mereka di usia 8-9 tahun. Namun, ada juga yang melakukannya saat mereka masih bayi. Jika menilik sejarah, cucu Rasulullah SAW juga mengkhitankan cucunya saat berusia 7 hari. Jika tidak ada patokan untuk usia minimal mengkhitankan anak laki-laki, maka ada batas umur kapan anak laki-laki harus dikhitan, yakni sebelum 15 tahun. Sebelum melakukan sunat, ada baiknya kita memperhatikan kesiapan mental si anak. Jangan sampai, anak menjadi trauma karena belum siap dan terpaksa. Untuk menghindari rasa trauma yang muncul pada anak, kita dapat mensiasati dengan cara memilih anak sunat pada usia bayi. Karena dengan ini, tidak ada trauma yang muncul di kemudian hari.

Amankah sunat saat anak masih bayi?

Keamanan sunat pada anak bukan terletak pada usia anak tersebut, namun pada siapa yang kita percayakan untuk melakukan sunat pada anak kita. Di Indonesia, kita mengenal 3 macam profesi orang yang melakukan sunat, yakni tukang sunat, mantri sunat, dan dokter sunat. Ketiganya dapat kita jadikan sebagai rujukan orang yang melakukan sunat tergantung dengan keyakinan masing-masing dan metode apa yang ingin dipakai.

Perbedaan dokter, mantri dan tukang sunat,

  1. Metode

Perbedaan metode yang dilakukan adalah, jika dokter pasti akan menggunakan metode yang modern dan sudah sesuai dengan standar kesehatan. Mantri melakukan perpaduan antara modern dan tradisional, sedangkan tukang sunat atau dukun sunat cenderung menggunakan cara yang tradisional.

  1. Alat yang digunakan

Dokter sunat biasanya melakukan tindakan dengan menggunakan laser, sedangkan mantri menggunakan gunting sebagai alat. Hal ini sangat berbeda dengan dukun sunat yang mengandalkan alat dari zaman dahulu berupa bambu.

  1. Penyembuhan

Untuk yang satu ini, saat ini tidak bisa dipastikan mana yang bisa sembuh terlebih dahulu. Karena, proses penyembuhan sangat tergantung dengan kondisi fisik dari anak tersebut.

Jadi, anak yang disunat saat bayi bisa tetap terjaga keamanannya jika kita pintar dalam memilih orang yang memang sudah ahli di bidangnya.

 

Mantri sunat bayi Bandung

Untuk Anda yang kebetulan berdomisili di daerah Bandung dan sekitarnya, dan sedang menimbang untuk segera membawa bayi Anda untuk disunat, kami memiliki solusi yang dapat menjadi pertimbangan. Rumah sunat Circum by Mutiaracikutra hadir menjadi rumah sunat yang ramah untuk Anda yang tengah mencari alternatif dari sunat mantri sunat bayi Bandung karena tenaga medis kami adalah dokter dan perawat professional. Beberapa keunggulan dari rumah sunat Circum by Mutiaracikutra diantaranya :

  1. Teknik khitan modern

Saat ini banyak orang yang mencari rumah sunat dengan berbagai peralatan modern guna memberikan rasa nyaman dan aman kepada anak agar tidak menimbulkan trauma dikemudian hari. Circum by mutiaracikutra sebagai rumah sunat bandung, selalu berinovasi menciptakan metode yang membuat anak merasa nyaman dan tidak takut saat akan di khitan. Juga memastikan proses penyembuhan dapat berjalan dengan baik.

  1. Ruangan yang nyaman

Sebagai penyedia jasa untuk anak-anak, Circum by mutiaracikutra sangat mengutamakan kenyamanan anak. Dengan begitu, kami mencoba membuat setiap desain ruangan dengan hal-hal yang disukai oleh kebanyakan anak. Sehingga, tidak menimbulkan rasa horor saat anak memasuki ruangan.

  1. Para Ahli yang Profesional

Hal yang selalu membuat khawatir adalah siapa yang menyunat anak kita. Hal ini sangat menjadi konsern dari Circum by mutiaracikutra, sehingga hanya mengambil mereka yang telah ahli dan profesional di bidangnya. Karena, kepercayaan pelanggan merupakan hal yang sangat penting bagi kami.

Itulah beberapa hal yang dapat Anda jadikan pertimbangan jika anda ingin memilih mantri sunat bayi Bandung. Anda bisa bertanya lebih lanjut mengenai metode, alat, dan persiapan yang harus anda lakukan melalui website circum.id. Disana, nanti Anda dapat berkonsultasi mengenai persiapan sunat bayi anda. Pastikan kita dapat menjaga anak kita dengan mempercayakan sunat kepada pada ahli yang profesional dan berpengalaman di dalamnya.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *