Panduan Perawatan Khitan pada Bayi, Lengkap Rekomendasi Klinik Sunat Depok

Panduan Perawatan Khitan pada Bayi, Lengkap Rekomendasi Klinik Sunat Depok

Panduan Perawatan Khitan pada Bayi, Lengkap Rekomendasi Klinik Sunat Depok

sunat bayi
Sumber : Envanto

Khitan atau yang lebih umum dikenal dengan istilah “sunat” adalah prosedur bedah minor untuk memotong sebagian maupun seluruh kulit yang menutupi kepala penis. Kulit ini bernama kulup, bagian yang sering kali menjadi tempat bersembunyinya berbagai kotoran di area penis.

Sunat sendiri merupakan prosedur lazim di kalangan laki-laki dan pada dasarnya bisa dilakukan hampir di segala usia. Kendati demikian, sunat paling banyak dilakukan saat laki-laki masih bayi ataupun masa kanak-kanak. Selain alasan praktis, sunat pada bayi juga dianggap lebih efektif.

Lantas, apa saja manfaat sunat bayi? Bagaimana panduan perawatan pascasunat-nya? Berikut informasinya untuk Anda, lengkap rekomendasi klinik sunat Depok berkualitas yang aman untuk bayi. Yuk, simak!

Apa Manfaat Khitan untuk Bayi?

sunat bayi
Sumber : Envanto

Selain faktor agama dan budaya, khitan pada bayi juga umumnya dilakukan karena alasan kebersihan maupun medis alias kesehatan. Nah, berikut beberapa manfaat sunat bayi:

  • Membantu meningkatkan kebersihan alat kelamin. Tanpa kulup, pembersihan akan lebih mudah dilakukan karena tidak ada lagi lipatan kulit yang bisa menyimpan kotoran maupun bakteri.
  • Membantu menurunkan risiko ISK alias infeksi saluran kemih. Penelitian menunjukkan bahwa bayi yang tidak disunat memiliki peluang lebih besar terjangkit ISK.
  • Membantu mencegah berbagai gangguan penis, termasuk masalah kulit dan kelainan kulup. Contohnya fimosis, parafimosis, balanitis, dan lain-lain.
  • Membantu mengurangi berbagai risiko penularan penyakit seksual di kemudian hari, seperti HIV, herpes genital, sifilis, HPV, dan lain-lain.
  • Membantu menurunkan risiko kanker penis dan infeksi pada kulit kulup.

Selain itu, melakukan sunat saat masih bayi juga lebih minim risiko komplikasi akibat anestesi. Begitu pula dengan risiko trauma psikologis, yang biasanya banyak dialami laki-laki ketika melakukan sunat saat sudah menginjak usia remaja atau bahkan dewasa.

Tak hanya itu, dari segi pemulihan, sunat bayi cenderung lebih cepat pulih dibandingkan sunat yang dijalani oleh orang dewasa. Sebab, bayi memiliki kulit yang masih sangat lembut dan sel jaringan kulitnya pun lebih cepat beregenerasi.

Panduan Perawatan Pascasunat Bayi

sunat bayi
Sumber : Envanto

Meski sunat saat masih bayi jauh lebih efektif dan mudah dilakukan dibanding usia-usia lainnya, nyatanya Anda tetap perlu memberikan perhatian khusus. Pasalnya, bayi berbeda dengan anak yang sudah cukup besar—apalagi remaja dan orang dewasa. Mereka masih belum bisa menyampaikan keluhan apa pun yang mereka rasakan.

Selain itu, bayi juga tentunya belum bisa membersihkan area penis yang telah disunat secara mandiri. Oleh karena itu, sebagai orang tua, Anda memiliki peran penting untuk merawat bayi dengan perhatian ekstra setelah prosedur sunat dilakukan.

Nah, agar tidak keliru, berikut beberapa panduan perawatan pascasunat untuk bayi yang dapat Anda terapkan:

  • Melindungi penis bayi sebaik mungkin. Biasanya, penis bayi akan dibalut setelah menjalani prosedur sunat, dan balutan ini bisa lepas ketika bayi buang air kecil. Anda bisa membalutnya kembali setelahnya, tetapi ada juga dokter yang tidak menyarankan penis untuk dibalut kembali. Jadi, untuk hal ini, Anda bisa berkonsultasi lebih lanjut dengan dokter terlebih dahulu.
  • Menjaga penis bayi agar selalu bersih, termasuk area selangkangan dan bokong. Hal ini sangat penting Anda lakukan, terlebih jika bayi menggunakan popok. Untuk amannya, Anda bisa menggunakan air hangat dan sabun yang tidak mengandung bahan kimia berbahaya.
  • Memandikan bayi dengan hati-hati. Anda bisa menggunakan kain lembut dan air hangat, setidaknya dua hari awal setelah disunat hingga seminggu setelahnya. Lewat dari itu, Anda bisa kembali menggunakan air dengan suhu normal.
  • Memakaikan pakaian, terutama celana, yang longgar untuk bayi guna menghindari berbagai risiko gesekan—terlebih jika luka sunat belum kering.

Rekomendasi Klinik Sunat Depok, Aman untuk Bayi

Bagi Anda warga Depok dan sekitarnya yang ingin memberikan pengalaman sunat terbaik yang aman untuk bayi, klinik sunat Depok Circum by Mutiara Cikutra adalah solusinya.

Selain sunat bayi, klinik sunat Depok yang satu ini juga menawarkan berbagai layanan sunat lainnya. Mulai dari sunat anak (termasuk anak gemuk dan berkebutuhan khusus), sunat remaja, sunat dewasa, reparasi sunat, hingga sunat massal.

Untuk kualitasnya, Anda tidak perlu khawatir. Sebab, klinik sunat Depok Circum by Mutiara Cikutra sudah terdaftar resmi dan berizin Kementerian Kesehatan. Jadi, sangat cocok bagi Anda yang memprioritaskan keamanan sekaligus kenyamanan.

Nah, tunggu apa lagi? Yuk, jadwalkan kunjungan Anda sekarang juga!

 

Referensi:

https://circum.id/

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *